Ayat dan Hadits Spesial Tentang Wanita Muslimah (2)

Ayat dan Hadits Spesial

Tentang Wanita Muslimah
14. Ta’atlah, Ibadahlah dan Berdzikirlah.
Allah ta'ala berfirman:
“ dan dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat dan taatilah Allah dan Rasul-Nya”.(QS. Al-Ahzab :33)
Dan Firman – Nya :
 “ dan ingatlah apa yang dibacakan di rumahmu dari ayat-ayat Allah dan Hikmah (sunnah). Sesungguhnya Allah adalah Maha lembut lagi Maha mengetahui”. (QS. Al-Ahzab :34 )
Dan Firman-Nya :
 “ Sesungguhnya laki-laki dan perempuan yang muslim, laki-laki dan perempuan yang mukmin, laki-laki dan perempuan yang tetap dalam ketaatannya, laki-laki dan perempuan yang jujur, laki-laki dan perempuan yang sabar, laki-laki dan perempuan yang khusyuk, laki-laki dan perempuan yang bersedekah, laki-laki dan perempuan yang berpuasa, laki-laki dan perempuan yang memelihara kemaluannnya (kehormatannya), laki-laki dan perempuan yang banyak berdzikir kepada  Allah, Allah telah menyediakan untuk mereka ampunan dan pahala yang besar. ( QS. Al-Ahzab :35)
Rasulullah ebersabda :
«عليكن بالتسبيح والتهليل والتقديس والتكبير ، واعقدن بالأنامل ، فإنهن مسؤولات مستنطَقات ، ولا تَغْفَلْنَ فتَنْسَيْنَ الرَّحمة»  - رواه الترمذي ، وأبو داود وحسنه الألباني -
“Nabi e berdabda kepada kami, hendaknya kalian bertasbih, bertahlil dan bertaqdis dan hitunglah dengan unjung jari-jari, maka sesungguhnya ujung jari-jari itu akan ditanya dan berbicara (pada hari kiamat), dan janganlah kalian lalai hingga kalian lupa dengan rahmat (Allah) .(HR. Abu Dawud, At-Tirmidzi dan dihasankan oleh Al-Albani).

15. Di Usia Tua, Bagaimana Wanita Berpakaian ?

Allah ta'ala berfirman
 “ dan perempuan-perempuan tua yang tiada ingin nikah (lagi), tiadalah atas mereka dosa menanggalkan pakaian mereka dengan tidak menampakkan perhiasan, dan berlaku 'iffah ( menjauhi fitnah syahwat) lebih baik bagi mereka. dan Allah Maha mendengar lagi Maha Mengetahui “. ( QS.An-Nur :60).




16. Ridha dan Menuruti Keputusan Allah dan Rasul-Nya.
Allah ta'ala berfirman
 “  dan tidaklah patut bagi laki-laki yang mukmin dan tidak (pula) bagi perempuan yang mukmin, apabila Allah dan Rasul-Nya telah menetapkan suatu ketetapan, akan ada bagi mereka pilihan (yang lain) tentang urusan mereka”.(QS. Al-Ahzab : 36 )

17. Masuklah ke Surga Dari pintu Yang Disukai.

Allah ta'ala berfirman :
ﭠ   ﭡ  ﭢ  ﭣ  ﭤ  ﭥ  ﭦﭧ 
“ Maka wanita yang salehah, ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara (mereka)’. ( QS. An-Nisa : 34 )
Rasulullah e  bersabda:
«إذا صلت المرأة خمسها ، وصامت شهرها ، وحفظت فرجها ، وأطاعت زوجها ، قيل لها : ادخلي الجنة من أي الأبواب شئت» - ورواه أحمد ، وصححه الألباني –
" Jika seorang wanita mengerjakan shalat lima waktu, berpuasa ramadhan, menjaga kemaluannya, menta'ati suaminya, maka dikatakan kepadanya ; masuklah ke surga dari pintu mana saja yang engkau mau ". ( HR. Ahmad m dishahihkan oleh Al-Albani ).

18. Mendapat Nafkah .

Allah berfirman :
ﭑ  ﭒ  ﭓ  ﭔ  ﭕ  ﭖ  ﭗ  ﭘ    ﭙ  ﭚ  ﭛ  ﭜ  ﭝ  ﭞﭟ 
 " kaum laki-laki itu adalah pemimpin bagi kaum wanita, oleh karena Allah telah melebihkan sebahagian mereka (laki-laki) atas sebahagian yang lain (wanita), dan karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka. (QS. An-Nisa :34 ).
Rasulullah e bersabda :
«دينار أنفقتَه في سبيل الله ، ودينار أنفقتَه في رقبة ، ودينار تصدَّقتَ به على مسكين ، ودينار أنفقتَه على أهلك ، أعظمها أجراً الذي أنفقتَه على أهلك»- رواه مسلم-
"Satu dinar yang kau infakkan di jalan Allah, dan satu dinar yang kau infakkan untuk (membebaskan) seorang budak, dan satu dinar yang kau sedekahkan untuk orang miskin, dan satu dinar yang kau infakkan untuk keluargamu, yang lebih besar pahalanya darisemua itu adalah dinar yang kau infakkan untuk keluargamu (istrimu)". (HR. muslim).
وقال معاوية بن حيدة: يا رسول الله ! ما حقُّ زوجة أحدنا عليه؟ قال: «أن تطعمها إذا طعمتَ ، وتكسوها إذا اكتسيتَ ، ولا تضرب الوجهَ ، ولا تقبح ، ولا تهجر إلا في البيت» - رواه وأبو داود والنسائي و صححه الألباني-
Muawiyah bin Haidah pernah bertanya : " Wahai Rasulullah ! apa hak istri kami terhadap kami ? beliau berkata :“ Yaitu hendaklah engkau memberi istri makan, jika engkau makan, engkau memberi pakaian ia jika engkau berpakaian, jangan memukul wajahnya, jangan mengolok-oloknya, juga jangan menjauhinya kecuali dalam rumah saja”.( HR. Abu Dawud dan Nasai dan dishaihkan oleh Al-Albani).

19. Shalat Malam dan Bangunkan Suami.

Rasulullah e bersabda :
«...رحم الله امرأةً قامت من اللَّيل فصلَّت وأيقظت زوجها، فإنْ أَبَى نضحت في وجهه الماء». - رواه وأبو داود والنسائي و صححه الألباني -
“ Semoga Allah merahmati seorang wanita yang bangun di waktu malam lalu mengerjakan shalat dan ia membangunkan suami lalu si suami mengerjakan shalat. Bila suaminya enggan untuk bangun, ia percikkan air di wajah suaminya.” (HR. Abu Dawud, Nasa’i dan di shahihkan oleh Al-Albani).
وعن خنساء بنت خذام أنَّ أباها زوَّجَها وهي ثيِّب، فكرهت ذلك، فأتت رسولَ الله r فرَدَّ نكاحَه. - رواه البخاريُّ-
Dari Khansa binti Khadzam bahwa ayahnya menikahkannya saat ia janda dan ia tidak menyukainya, lalu ia datang (memberitahukannya) kepada Rasulullah r, maka Rasulullah membatalkan pernikahan tersebut. ( HR. Bukhari ). ([1])


20. Wanita pun Boleh Shalat Di Masjid.

Rasulullah e bersabda :
«إذا استأذنت أحدَكم امرأتُه إلى المسجد فلا يمنعها» - متفق عليه -
“ Jika istri kalian meminta izin kepada kalian untuk ke masjid maka janganlah ia melarangnya “. (Muttafaqun ‘Alaihi)
«لا تمنعوا نساءكم المساجد وبيوتهن خير لهن» - رواه أحمد و أبو داود و صححه الألباني -
“ Jangan kalian larang istri-istri kalian untuk ke masjid, akan tetapi rumah lebih baik bagi mereka “.  
 ( HR. Ahmad, Abu Dawud dan di shahihkan oleh Al-Albani )
«خير مساجد النساء قعر بيوتهن».- رواه أحمد و صححه الألباني-
“ Sebaik-sebaik masjid bagi para wanita adalah bagian bawah rumah mereka “ . ( HR. Ahmad dan di shahihkan oleh Al-Albani ).

21. Wanita pun Merayakan Hari Raya.

عن أمِّ عطية- رضي الله عنها- قالت: أمرنا رسول الله r أن نخرج في العيدين العواتق والحيض، وذوات الخدور؛ فأمَّا الحيض فيعتزلنَ الصَّلاة، ويشهدن الخير ودعوة المسلمين .- متفق عليه -
Dari Ummu Athiyah  radhiyallahu anha  ia berkata : Rasulullah ememerintahkan kepada kami agar mengajak para gadis remaja, wanita haid dan gadis-gadis pingitan untuk  keluar pada hari raya ( Idul Fitri dan Idul Adha ), adapun wanita haid maka mereka  tidak ikut shalat, namun menyaksikan kebaikan dan mendo’akan kaum muslimin “.
 ( Muttafaqun ‘alaih ).

22. Wanita dan Hiburan Walimah.

عن عائشة- رضي الله عنها- قالت: زففنا امرأةً إلى رجل من الأنصار، فقال رسول الله r: «يا عائشة ، أما كان معكم لهو؟ فإن الأنصار يعجبهم اللهو». - رواه البخاري-
Dari Aisyah  radhiyallahu’anha berkata :"Kkami menyerahkan pengantin wanita kepada seorang laki-laki dari kalangan Anshar. Kemudian Nabi ebersabda: “Wahai Aisyah, apakah tidak ada hiburan, sebab orang-orang Anshar senang akan hiburan”. ( HR. Bukhari ).

23. Sederhana Dalam Ibadah.

دخل رسول الله r المسجد، فإذا حبل ممدود بين ساريتين، فقال: «ما هذا؟» قالوا: حبل لزينب، إذا فترت وضعفت تعلَّقت به. فقال: «لا، حلوه، ليصل أحدكم نشاطه، فإذا فَتَرَ فليقعد». – متفق عليه-
Suatu hari Rasulullah r masuk ke dalam masjid. Beliau mendapatkan seutas tali terikat di antara dua tiang masjid. Lantas Rasulullah r bertanya, “Tali untuk apa ini?” Para sahabat menjawab, “Tali ini milik Zainab. Apabila dia merasa capek shalat, dia pun bergantung dengan tali.” Maka Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam memerintahkan, “Lepaskan tali ini, hendaknya  siapapun di antara kalian menegakkan shalat dalam kondisi fit (sehat). Apabila dia merasa capek, hendaknya dia tidur.”( Muttafaqun ‘alaih ).
وعن عائشة- رضي الله عنها- قالت: دخل عليَّ رسولُ الله r وعندي امرأة من بني أسد، فقال: «من هذه؟» قلت: فلانة لا تنام اللَّيل. فقال: «مه، عليكم من الأعمال ما تطيقون؛ فإنَّ الله لا يملُّ حتى تملوا، وإنَّ أحبَّ الدين إليه ما دام عليه صاحبه». – متفق عليه-
Dari Aisyah  radhiyallahu’anha  berkata : " suatu hari Rasulullah masuk kepadaku dan di sampingku ada wanita dari bani Asad, lalu beliau bertanya : “ siapa ini ? aku menjawab : “ fulanah , dia tidak tidur semalam . Maka beliau bersabda : “ jangalah begitu , lakukanlah amalan sesuai dengan kemampuan kalian. Karena Allah tidaklah bosan sampai kalian merasa bosan. Dan sesungguhnya amalan yang paling dicintai oleh Allah adalah yang dilakukan seseorang secara kontinyu “.                    ( Muttafaqun ‘alaih).

24. Sayang Anak dan Perhatian Kepada Suami.

Rasulullah ebersabda :
«خير نساء ركبن الإبل صالح نساء قريش، أحناه على ولد في صغره، وأرعاه على زوج في ذات يده» – متفق عليه –
”Sebaik-baik wanita penunggang unta adalah wanita Quraisy yang paling baik, dia paling penyayang terhadap anak kecil dan paling menjaga segala milik suaminya.”     ( Muttafaqun ‘Alaihi ).

25. Sebaik-baik Istri Vs Seburuk-buruk Istri.

Rasulullah  ebersabda:
 «خير نسائكم الودود الولود المواسية المواتية إذا اتَّقينَ الله، وشرُّ نسائكم المتبرِّجات المتخيِّلات، وهنَّ المنافقات؛ لا يدخل الجنةَ منهنَّ إلَّا مثل الغراب الأعصم». - رواه البيهقيّ وصحَّحه الألبانيّ -
“Sebaik-baik istri kalian adalah yang penyayang, subur (banyak anak), mendukung suami lagi penurut, bila mereka bertakwa kepada Allah. Dan sejelek-jelek istri kalian adalah wanita yang suka bertabarruj ( keluar rumah,membuka aurat )  dan sombong, mereka adalah wanita-wanita munafik, mereka tidak akan masuk surga kecuali seperti ghurob al-a’shom (sejenis burung gagak yang langka, pent).” ( HR. Baihaqi dan dishohihkan al-Albani dalam ash-Shohihah).

26. Jika Istri Bersedekah…

                Rasulullah e bersabda :
«إذا تصدقت المرأة من طعام بيتها غير مفسدة فلها أجرها بما أنفقت، وللزَّوج بما اكتسب، وللخازن مثل ذلك».- رواه البخاري -
" Apabila seorang istri bersedekah dengan makanan yang ada di rumahnya dengan tanpa berlebihan, maka ia mendapatkan pahala yang ia infaqkan, suami pun mendapat pahala dari apa yang ia usahakan, dan penjaga (makanan) pun mendapatkan pula pahalanya.” (H.R. Bukhari, Muslim).
وعن أم بجيد الأنصاريَّة قالت: يا رسول الله! إنَّ المسكين ليقوم على بابي فما أجد شيئاً أعطيه إيَّاه؟ قال: «إن لم تجدي إلا ظلفا محرقاً، فادفعيه إليه في يده». – رواه الترمذي وقال : حسن صحيح –
Dari Ummu Bajiid Al-Anshoriyah, ia berkata : “Ya Rasulullah, sesungguhnya seorang miskin berdiri di depan pintu rumahku, tapi aku tidak menemukan apa pun  yang bisa aku berikan kepadanya.” Lalu Rasulullah saw berkata: ”Jika kamu tidak menemukan sesuatu pun selain kuku binatang yang sudah dibakar, maka berikanlah kepadanya di tangannya.” (HR Tirmidzi, ia berkata : Hasan Shahih).



27. Jangan Remehkan Hadiah.

Rasulullah e bersabda :
«يا نساء المسلمات! لا تحقرن جارة لجارتها، ولو فرسن  شاة» – متفق عليه  –
" Wahai para wanita muslimah! Janganlah salah seorang di antara kalian meremehkan tetangganya meskipun hanya berupa kaki kambing.” (Muttafaqun ‘alaihi).
وعن عائشة- رضي الله عنها- قالت: يا رسول الله! إن لي جارين، فإلى أيِّهما أهدي؟ قال: «إلى أقربهما منك باباً». – رواه البخاري –
 Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha , ia berkata: “Wahai Rasululloh, aku punya dua tetangga, siapa dari keduanya yang paling berhak  diberi hadiah?” Rasulullah menjawab: “Kepada yang paling dekat pintu rumahnya darimu”. ( HR. Bukhari ).

28. Calon Wanita Surga Itu Membuat Suami Ridha .

Rasulullah e bersabda :
«ألا أخبركم بنسائكم من أهل الجنة؟ الودود الولود العؤود التي إذا ظلمت قالت: هذه يدي في يدك، لا أذوق غمضاً حتى ترضى».- رواه الدارقطني و الطبراني و حسنه الألباني –
“ Tidak kah aku beritahu kalian tentang istri-istri kalian yang akan menjadi penduduk surga ? yaitu yang penyayang, banyak anak (subur), dan banyak memberikan manfaat kepada suaminya; yang jika ia bersalah, ia berkata: " ini tanganku di tanganmu , aku tak bsia pejamkan mata hingga  engkau  ridha”. (HR. Ad-Daruquthni dan  At-Thabrani dan di hasakan oleh Al-Albani ).



29. Wanita Shalihah Sebab Kebahagiaan Hidup.

Rasulullah e bersabda :
«أربع من السعادة: المرأة الصالحة، والمسكن الواسع، والجار الصالح، والمركب الهنيء، وأربع من الشَّقاء: المرأة السوء، والجار السوء، والمركب السوء، والمسكن الضَّيِّق».– رواه الحاكم و البيهقي و صححه الألباني –
" Empat hal yang termasuk kebahagiaan; isteri yang shalihah, tempat tinggal yang luas, tetangga yang baik, dan kendaraan yang nyaman. Dan empat hal yang merupakan kesengsaraan; tetangga yang jahat, isteri yang buruk, tempat tinggal yang sempit, dan kendaraan yang jelek.(HR. Al-Hakim dan Al-Baihaqi dan di shahihkan oleh Al-Albani )
Dan Rasulullah e bersabda :
«تنكح المرأة لأربع: لمالها، ولحسبها، ولجمالها، ولدينها، فاظفر بذات الدِّين تربت يداك».– متفق عليه –
" Wanita dinikahi karena empat hal: karena hartanya, karena kedudukannya, karena parasnya dan karena agamanya. Maka hendaklah kamu pilih wanita yang bagus agamanya. Kalau tidak demikian, niscaya kamu akan merugi.” (Muttafaqun ‘alaihi )

30. Berwasiat yang Baik Kepada Wanita.

Rasulullah e bersabda :
«استوصوا بالنِّساء خيراً؛ فإنَّ المرأةَ خُلقتْ من ضلع، وإنَّ أعوجَ شيء في الضّلع أعلاه، فإن ذهبتَ تقيمه كَسَرْتَه، وإن تَرَكتَه لم يزل أعوج، فاستوصوا بالنِّساء خيراً». –  متفق عليه -  
Wasiatkalah (nasihatkanlah) hal-hal yang baik  kepada perempuan, sebab ia diciptakan dari tulang rusuk, sedangkan tulang rusuk  yang paling bengkok adalah yang paling atas, oleh karena itu, jika kalian hendak meluruskannya niscaya patah lah ia, dan jika engkau membiarkannya begitu saja, niscaya ia akan terus menerus bengkok , maka wasiatkalah (nasihatkanlah) hal-hal yang baik  kepada perempuan(muttafaqun ‘alaih)

31. Wanita Juga Bertanggungjawab.

Rasulullah e bersabda :
«كلكم راع، وكلكم مسؤول عن رعيَّته... والمرأة راعية في بيت زوجها ومسؤولة عن رعيَّتها». - رواه مسلم -
 “Setiap kalian  bertanggungjawab dan setiap kalian akan ditanya tentang pertanggungjawabannya…… dan wanita (istri) bertanggungjawab di rumah suaminya dan akan ditanya tentang tanggungjawabnya ” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

32. Ajaklah Istri Bermain.

قالت عائشة- رضي الله عنها: «خرجتُ مع النَّبيِّ r في بعض أسفاره، وأنا جارية لم أحمل اللحم، ولم أبدن، فقال للناس: «تَقَدَّمُوا»، فتَقَدَّموا، ثم قال لي: «تعالي حتى أسابقك»، فسابقتُه فَسَبَقْتُه، فسكت عني حتَّى إذا حملتُ اللَّحمَ وبدنتُ ونسيتُ، خرجتُ معه في بعض أسفاره، فقال للناس: «تقدموا»، فتقدَّموا، ثم قال: «تعالي حتَّى أسابقَك»، فسابقتُه فسبقني، فجعل يضحك وهو يقول: «هذه بتلك». - رواه أحمد وأبو داود، وصحَّحَه الألبانيُّ-.
Dari Aisyah radhiyallahu'anha berkata : " Aku pernah beberapa kali pergi bersama Rasulullah e , saat itu aku masih muda belum gemuk, kemudian Nabi e berkata kepada para sahabatnya, “majulah kalian”, lalu merekapun maju ke depan. Kemudian beliau berkata kepadaku, “Kemarilah (berlomba lari) aku akan mengalahkanmu”, maka akupun berlomba dengannya dan aku menang. Lalu Nabi terdiam , sampai suatu saat  badanku sudah gemuk, dan aku sudah lupa (perlombaan itu), aku pergi bersamanya dalam beberapa kali safar. Kemudian beliau berkata kepada para sahabat : " Majulah kalian ", maka merekapun maju. Lalu ia berkata kepadaku : " Kemarilah (berlomba lari) akau akan mengalahkanmu". Lalu aku berlomba dengannya dan beliau berhasil mengalahkanku. Lalu beliau tertawa seraya berkata : " Ini untuk membalas kekalahanku ". (HR. Ahmad dan Abu Dawaud, dan dishahihkan oleh Al-Albani).
Beliau juga pernah bersabda :
«كلُّ شيء ليس من ذكر الله لهوٌ ولعب، إلا أن يكون أربعة». ذكر منها: «ملاعبَةُ الرَّجُل امرأتَه».- رواه النَّسائيُّ وصحَّحه الألبانيُّ-.
" Setiap sesuatu yang bukan termasuk dzikir kepada Allah adalah senda gurau dan main-main kecuali pada empat hal; disebutkan diantaranya adalah; bermainnya suami dengan istrinya, (HR. An-Nasa’I, dishahihkan oleh Al-Albani).

33. Wanita pun Bisa Melindungi Laki-laki.

عن أمِّ هانئ بنت أبي طالب- رضي الله عنها- قالت: أَجَرْتُ رجلين من أحمائي، فقال رسول الله r: «قد أَجَرْنا من أجرت يا أمَّ هانيء» – متفق عليه –
 Ummu Hani' binti Abu Thalib radhiyallahu'anha   berkata, "Aku melindungi dua orang laki-laki dari saudara iparku. Maka Rasulullah rberkata : “ Kami melindungi siapa saja yang kamu lindungi wahai Ummu Hani “. ( Muttafaqun ‘alaihi )

34. Dilarang Membunuh Wanita Dalam Peperangan.

عن ابن عمر- رضي الله عنهما- قال: «وجدتُ امرأةً مقتولةً في بعض المغازي، فنهى رسول الله r عن قتل النِّساء والصِّبيان».- متَّفَقٌ عليه-
Dari Ibnu Umar  radhiyallahu'anhuma, berkata : “Aku mendapati wanita terbunuh dalam beberapa kali peperangan , lantas Rasulullah shollallahu ‘alaihi wa ‘ala alihi wa sallam  melarang membunuh wanita dan anak kecil
 (  Muttafaqun 'alaih ).

35. Percaya Kepada Istri.

«نهى النبيُّ r أن يطرق الرجل أهلَه ليلاً؛ لئلَّا يتخوَّنهم أو يطلب عثراتهم».-  رواه مسلم –
" Rasulullah e melarang seseorang mendatangi istrinya di malam hari (setelah bepergian) untuk mencari-cari tahu apakah istrinya berkhianat kepadanya  atau untuk mencari-cari kesalahannya”. ( HR. Muslim ).

36. Istri Boleh Minta Khulu' (pisah).

عن ابن عباس- رضي الله عنهما- أن جميلةَ بنت سلول امرأة ثابت بن قيس أتت النبيَّ r فقالت: والله ما أعتب على ثابت في دين ولا خلق؛ ولكنِّي أكره الكفرَ في الإسلام. فقال رسول الله: «أتردِّين عليه حديقتَه؟» قالت: نعم. قال رسول الله r: «اقبل الحديقةَ وطَلِّقْها تطليقةً».
وفي رواية أنها قالت: «ولكني لا أطيقه».
وفي رواية أنَّ النَّبيَّ r أمره ففارقها.– رواه البخاري -
Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu'anhuma bahwasanya Jamilah binti Salul ( istri Tsabit bin Qais ) datang kepada Nabi e lalu berkata, “Demi Allah, aku tidak mencela Tsabit dalam agama dan akhlaqnya, tetapi aku tidak menyukai kekufuran dalam Islam”([2]). Lalu Nabi e bertanya, “Maukah kamu mengembalikan kebunnya kepadanya ?” Ia menjawab, “Ya”. Kemudian Rasulullah e berkata : “ terimalah kebun itu dan talaklah ia sekali  “.
Dalam riwayat lain Jamilah berkata : " Namun aku sudah tidak tahan dengannya".
Dalam riwayat lain bahwa Nabi menyuruh Tsabit , lalu ia menceraikannya.
( HR. Bukhari).
Allahumma shalli wasallim ‘Ala Muhammad.


([1]) Hadits ini sepertinya masuk poin ke 7. (Pent.)
([2]) Maksudnya ia takut ketidaksukaannya terhadap Tsabit membawanya kepada kekufuran terhadapnya. 

Tidak ada komentar